Obat

Apa Itu Obat Mucopect? Yuk, Kita Cari Tahu

Mucopect merupakan sebuah produk obat-obatan yang kerap digunakan untuk mengatasi batuk berdahak. Hal itu bukan tanpa alasan, karena kandungan utama pada Mucopect berupa ambroxol. Dengan kata lain, Mucopect termasuk kedalam golongan mukolitik yang memang diformulasikan khusus untuk mengencerkan dahak. 

Adapun mengenai obat Mucopect yang diresepkan untuk berbagai masalah gangguan pernafasan akibat adanya dahak, seperti emfisema bronchitis, pneumoconiosis, bronkiektasis, kondisi inflamasi paru-paru kronis, tracheobronchitis (radang saluran pernafasan), dan bronchitis dengan bronkospasme asma. 

Aturan Pakai Obat Mucopect

Pada dasarnya, Mucopect ini adalah salah satu jenis obat dengan resep dokter. Mucopect sebaiknya dikonsumsi dengan cara titelan langsung tanpa dikunyah atau dihancurkan. Selain itu, pengonsumsian Mucopect harus sesuai dengan jangka waktu yang sudah ditentukan oleh dokter. 

Hindari menggunakan Mucopect dengan dosis yang diluar anjuran dokter, serta selalu mengikuti aturan minumnya yang sudah tecantum pada kemasan. Apabila sudah rutin mengonsumsi obat Mucopect namun tidak ada hasil yang baik, atau bahkan cenderung memburuk, maka segera periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Tips Menyimpan Mucopect

  • Mucopect dianjurkan untuk disimpan pada tempat dengan suhu ruang. Jangan di tempat yang terlalu dingin atau terlalu panas
  • Mucopect tidak boleh terkena paparan sinar matahari atau cahaya secara langsung
  • Jauhkan obat Mucopect dari jangkauan anak-anak maupun binatang peliharaan
  • Jangan menyimpan Mucopect di area-area yang lembap
  • Jangan menyimpan Mucopect di lemari dingin.

Dosis Mucopect Untuk Orang Dewasa

  • Mucopect Tablet : Dewasa dan anak diatas 12 tahun (60 – 120 mg) 2 – 3 kali sehari
  • Mucopect Cair : Dewasa dan anak diatas 12 tahun (5 ml / 1 sendok teh) 2 – 3 kali sehari

Dosis Mucopect Untuk Anak-anak

  • Mucopect Tablet : Anak-anak usia 6 – 12 tahun (1/2 tablet) 2 – 3 kali sehari
  • Mucopect Cair : Anak-anak usia kurang dari 2 tahun (2,5 ml) 2 kali sehari
  • Mucopect Cair : Anak-anak usia 2 – 6 tahun (2,5 ml) 3 kali sehari
  • Mucopect Cair : Anak-anak usia 6 – 12 tahun (5 ml / 1 sendok teh) 2 – 3 kali sehari

Dosis Mucopect Tetes

  • Dewasa dan anak usia diatas 12 tahun : 4 ml sebanyak 2 kali sehari
  • Anak usia 6 sampai 12 tahun : 3 ml sebanyak 2 kali sehari
  • Anak usia 4 sampai 6 tahun : 2 ml sebanyak 2 kali sehari
  • Anak usia 2 sampai 4 tahun : 1,5 ml sebanyak 2 kali sehari
  • Anak usia 1 sampai 2 tahun : 1 ml sebanyak 2 kali sehari
  • Anak usia 0 sampai 1 tahun : 0,5 ml sebanyak 2 kali sehari

Apakah Mucopect Bisa Menimbulkan Efek Samping?

Perlu diketahui, terkadang obat Mucopect ini akan memicu berbagai efek samping yag masih tergolong ringan. Pada umumnya, efek samping tersebut akan terjadi pada sebagian orang setelah mengonsumsi obat Mucopect. Adapun mengenai gejala dari efek samping penggunaan obat Mucopect seperti berikut:

  • Gangguan pencernaan ringan (mual, muntah, dan rasa nyeri di bagian ulu hati)
  • Demam
  • Sesak nafas

Untuk mereka yang mengalami reaksi alergi dengan tingkat terparah (anafilaktik), maka gejala efek samping yang ditimbulkannya berupa rasa gatal-gatal, kesulitan bernafas, pembengkakan pada wajah, bibir, lidah, hingga ternggorokan. 

Baca juga: OBAT IBUPROFEN : MANFAAT DAN EFEK SAMPING

Ayla Nila

Recent Posts

10 Cara Mengatasi Asam Lambung di Malam Hari, Apa Saja?

Mengalami asam lambung yang naik di malam hari bisa sangat mengganggu. Rasa perih dan terbakar…

2 months ago

6 Manfaat Mandi Air Garam Hangat, Bisa Meredakan Stess!

Mandi air garam hangat mungkin terdengar sederhana, tetapi ternyata menyimpan banyak manfaat yang luar biasa…

2 months ago

8 Penyebab Sering Lupa dan Tidak Fokus, Bisa Mengganggu!

Apakah Anda pernah merasa sering lupa dengan hal-hal sepele seperti di mana meletakkan kunci, atau…

2 months ago

7 Manfaat Merendam Kaki dengan Air Es, Meredakan Bengkak!

Kebiasaan sederhana ini tidak hanya membantu menyegarkan tubuh setelah hari yang melelahkan, tetapi juga bisa…

2 months ago

10 Manfaat Pound Fit, Bisa Menguatkan Otot!

dok. Philadelphia Magazine Pound fit adalah olahraga yang menggunakan medium stik drum dan musik. Olahraga…

2 months ago

Kenapa Tenggorokan Kering di Pagi Hari? Bisa Karena Udara!

Pernahkah kamu bangun tidur dengan tenggorokan terasa kering dan tidak nyaman? Hal ini bisa menjadi…

2 months ago