4 Cara Jitu Mengatasi Rambut Kering Pria

Sejumlah Cara Mengatasi Rambut Kering Pria Supaya Terhindar Dari Kondisi Kerusakan Rambut

Sumber: C&F Store

Mempunyai jenis rambut kering memang membuat seseorang kesal. Rambut akan menjadi susah ditata, gampang patah, dan memberikan pengaruh pada rasa percaya diri dan juga penampilan. Keadaan tersebut tidak cuma terjadi pada wanita saja, pria juga cukup rentan untuk mengalami resiko terkena kondisi tersebut.

Apabila dibandingkan dengan perempuan, laki laki mungkin lebih tidak peduli untuk melakukan perawatan rambut. Untuk rambut yang tidak mendapatkan perawatan tersebut secara lama kelamaan bisa bermasalah. Terlebih lagi ditambah dengan unsur unsur lain yang bisa memberikan pengaruh pada kesehatan rambut, seperti penuaan dan juga gaya hidup. Tidak hanya itu saja, pemilihan dari produk yang tidak tepat dan pemakaiannya yang secara sembarangan dapat menjadi penyebab lain dari keringnya rambut.

Seperti yang udah diketahui sebelumnya jika biasanya, laki laki dengan rambut keriting relatif lebih sering mengalami kondisi rambut kering. Hal tersebut karena sebum tidak bisa mencapai ujung rambut seperti pada laki laki yang memiliki rambut lurus atau bergelombang. Walaupun mengganggu,kondisi tersebut tidak menandakan suatu keadaan medis yang serius. Oleh sebab itu, laki laki harus melakukan perawatan rambut agar terhindar dari kondisi kerusakan rambut.

Berikut ini ada sejumlah cara jitu mengatasi rambut kering pada pria agar terhindar dari kondisi kerusakan rambut.


1. Jangan terlalu sering keramas

Sumber: BrillioBeauty – Fashion by Brillio

Cara merawat rambut kering pada pria yang penting untuk dicatat adalah jangan sering keramas dengan menggunakan shampo. Kegiatan yang sering dilakukan oleh para laki laki adalah mencuci rambut dengan menggunakan sampo. Bahkan tidak sedikit juga yang mencuci rambutnya sebanyak dua kali dalam satu hari karena merasakan kegerahan.
Padahal kenyataannya, terlalu sering keramas dan juga membasahi rambut dapat menjadikan kulit kepala menjadi begitu kering dan juga kehilangan tingkat kelembapan alaminya. Rambut dapat menjadi gatal karenanya. Jadi, anda dapat melakukan keramas sebanyak satu kali dalam dua hari atau sehabis melakukan olahraga.


2. Pilih shampo khusus rambut kering

Sumber: Adobe Stock

Apabila anda mempunyai jenis rambut yang kering, pastikan memakai shampo pria yang dibuat secara khusus untuk mengatasi permasalahan tersebut. Biasanya, shampo untuk kondisi seperti ini mempunyai kandungan zat yang bisa memberikan kelembapan pada rambut, seperti cyclomethicone dan juga dimethicone. Tidak cuma itu saja, memakai shampo untuk rambut kering juga memiliki manfaat dalam merawat kutit kepala rambut supaya mengunci minyak alami sehingga tetap terjaga kelembapannya.
Pemakaian produk shampo yang tepat dengan jenis rambut juga sangat direkomendasikan untuk merawat kesehatan rambut, apalagi untuk anda yang mempunyai kulit kepala sensitif.

Baca juga: 5 MANFAAT IKAN SALMON UNTUK VITALITAS PRIA


3. Pakai air dingin untuk mencuci rambut

Sumber: Adobe Stock

Air dingin lebih direkomendasikan untuk mencuci rambut jika dibandingkan dengan air panas untuk kondisi rambut kering. Hal tersebut disebabkan oleh air panas memiliki peluang untuk merusak rambut. Pemakaian air panas juga dapat menghilangkan minyak alami yang terdapat pada kepala, sehingga menjadikannya menjadi terasa kering dan juga rapuh.


4. Rajin pakai kondisioner

Sumber: Freepik

Tidak hanya menggunakan shampo saja, tips selanjutnya adalah dengan memakai kondisioner. Kondisioner tidak cuma dipakai untuk perempuan saja, namun juga butuh untuk merawat rambut kering pada pria. Karena shampo bisa mengakibatkan rambut kering karena mengikis minyak alami dan juga nutrisi yang terkandung dalam rambut.
Pemakaian kondisioner bekerja seperti menggunakan pelembap yang bermanfaat untuk meningkatkan aliran darah, melembapkan kulit kepala, dan juga merawat rambut supaya tetap sehat berkilau.

Baca juga: 5 MANFAAT IKAN SALMON UNTUK VITALITAS PRIA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *